Saturday, January 21, 2012

Penyesalan....

Buat semua pengunjung blog gw yang liat postingan ini.
Pliisss banget sempetin buat liat video ini sebentar.
You'll get something great to learn.


"Penyesalan selalu datang terlambat..."
Ya pepatah benar itu memang benar adanya.

Saat SMA dulu, gw menyesal tidak memanfaatkan masa sekolah gw di MTS dengan sebaik-baiknya.
Tapi gw masih punya masa SMA untuk gw jalani.

Saat Kuliah, gw sangat menyesal telah menyia-nyiakan masa muda dan indahnya kebebasan gw pas SMA.
Tapi gw masih punya waktu kuliah yang bisa gw isi dengan hal-hal yang  baik.

Saat Kerja sekarang, gw amat menyesal telah melalui masa kuliah gw begitu saja.
Tapi setidaknya gw masih punya masa kerja yang penuh dengan harapan.

Saat Dewasa sekarang, gw sangat menyesal telah menyia-nyiakan masa kecil dan remaja gw dengan hal-hal yang tak berguna, banyak kemalasan, banyak ketakutan, banyak kebodohan, banyak kesia-sian.
Padahal harusnya banyak bisa yang gw pelajari, banyak hal yang bisa gw dapatkan, banyak peluang dan kesempatan...
Tapi setidaknya gw punya masa dewasa gw yang sekarang dengan begitu banyak pelajaran yang telah gw petik sebelumnya.

Lalu pelajaran apa yang kita dapat dari video diatas?

Bagaimana jika ajal tiba?
Kita tidak punya lagi masa yang bisa kita jalani atau untuk kita kembali.
Bekal apa yang sudah kita bawa untuk perjalanan jauh itu?
Dimana tidak ada lagi masa untuk memperbaiki diri
Dimana kita akan dihadapkan pada perhitungan Sang Ilahi...

Siapkah kita?

Mulai hari ini, 
gw akan mengunci semua masa lalu..
gw akan hidup untuk saat ini..
dan gw akan mempersiapkan yang terbaik untuk masa depan..

"Jangan pernah coba untuk menyentuh dimensi masa lalu, karena hanya penyesalan yang menyayat hati yang bisa kau dapat."



No comments:

Post a Comment